Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Harus Menahan Lapar
Banyak cara menurunkanberat badan tanpa diet yang dapat Anda lakukan dari mulai program diet sampai mengkonsumsi https://trigunajayasentosa.com/pelangsing-diet-perut-buncit-herbal-aman">obat pelangsing perut buncit . Masalahnya, program diet yang saat ini banyak diklaim dapat menurunkan berat badan secara drastis nyatanya hanya memberikan rasa lapar dan efek sesaat bagi yang menjalankannya.
1. Pilih Bahan Makanan Sehat
Salah satu cara menurunkan berat badan tanpa diet adalah dengan mengatur lingkungan Anda. Dimulai dengan menyimpan hanya bahan-bahan makanan yang sehat dan bergizi. Dengan begitu, Anda dapat mengurangi godaan untuk mengonsumsi makanan yang tidak bernutrisi.Bahkan ketika Anda sedang datang ke pesta, Anda disarankan untuk makan sehat sebelumnya, supaya di pesta tersebut rasa lapar tidak menyerang.
2. Kurangi Porsi Makan
Tips efektif lainnya agar berat badan turun secara alami adalah dengan mengurangi porsi makan paling tidak 10-20%. Percaya atau tidak, porsi di restoran dan di rumah umumnya jauh lebih besar dibanding kebutuhan Anda.
3. Perbanyak Berjalan Kaki
10.000 langkah per hari merupakan angka yang produktif untuk membantu mengurangi berat badan tanpa diet. Setiap harinya, lakukan apapun yang Anda bisa untuk tetap aktif. Mulai dari berjalan bolak-balik ketika sedang menelelpon, mengajak anjing berkeliling komplek, atau berjalan di tempat saat ada jeda iklan di tengah acara yang Anda tonton di televisi.Selain bisa bermanfaat untuk menjaga berat badan, manfaat jalan kaki lainnya adalah menjaga kesehatan jantung dan paru-paru, menurunkan risiko penyakit jantung serta stroke, menguatkan tulang, hingga membakar lemak.
4. Tambahkan Protein pada Makanan & Camilan
Menambahkan protein pada makanan dan camilan Anda dapat membuat Anda merasa lebih kenyang. Cobalah mengonsumsi yogurt rendah lemak, kacang-kacangan, dan juga telur. Para ahli juga menyarankan untuk mengonsumsi makanan secara lebih sering, namun dalam porsi yang lebih sedikit (setiap 3-4 jam).
5. Pilih Makanan Alternatif
Sebisa mungkin, pilihlah makanan yang rendah lemak. Sebagai contoh, mulailah beralih ke topping rendah lemak untuk salad, mengganti mayones dengan mustard sebagai olesan sandwich, atau mengganti kentang dengan ubi.Itulah 10 cara menurunkan berat badan tanpa diet yang dapat Anda ikuti. Ingat, yang paling penting bukanlah menurunkan berat badan secara cepat, tapi secara konsisten. Sekalipun bahwa Anda mengkonsumsi obat diet ampuh dan aman. Selamat mencoba!